Mulut Jahat Driver Ojol Hina Pegawai Tuli Gak Usah Diberi Kerjaan Viral, Grab Langsung Turun Tangan

 


SURYAMALANG.COM, - Mulut jahat driver ojol hina pegawai tuli gak usah diberi kerjaan viral membuat pihak aplikasi, Grab langsung turun tangan. 

Grab juga mengaku akan menindak tegas driver ojol viral menghujat penyandang disabilitas yang bekerja sebagai karyawan di sebuah cafe tersebut, 

Dalam video yang beredar salah satunya diunggah akun X (Twitter) @kegblgnunfaxxx, Rabu (28/8/2024), tampak rekaman CCTV area cafe. 

'CEWEK DISABILITAS PAS KERJA DIKATAIN OLEH SEORANG PRIA 'TOL*L BANGET, KALAU TULI GAK USAH DIKASIH PAK,' tulis keterangan unggahan tersebut.

Kejadian bermula saat driver ojol datang dan ingin mengambil pesanan paket atas nama dua orang.

Driver ojol kemudian bertemu dengan pekerja wanita yang disabilitas tuli.

Pegawai perempuan tersebut awalnya cuma melayani permintaan pengambilan paket pertama.

Setelah itu, driver ojol meminta lagi paket kedua kepada karyawan disabilitas.

Namun karyawan disabilitas tersebut terdiam dan tidak merespons sehingga oknum ojol itu tampak kesal.

Ojol pun sempat protes kenapa pegawai perempuan tersebut tidak mengindahkan permintaaanya.

Saar pekerja wanita itu sulit berkomunikasi, rekan kerja penyandang disabilitas datang membantu. 

Pegawai pria yang datang lalu mengambilkan pesanan paket kedua untuk driver tersebut dan menjelaskan karyawan wanita tersebut penyandang disabilitas.

Diberi penjelasan tersebut, driver ojol malah mengeluarkan kata-kata kasar. 

“Tol*l banget sih bang, kalau tuli nggak usah dikasih (kerjaan) mendingan bang,” ujar driver tersebut. 

Unggahan rekaman CCTV tersebut langsung membuat netizen geram dan mengecam ucapan yang disampaikan driver ojol.

Dari sejumlah informasi di media sosial peristiwa tersebut terjadi di Kota Depok, Jawa Barat yang melibatkan oknum driver ojol bermitra dengan Grab. 

Grab Indonesia Turun Tangan

Atap perbuatan mitra driver ojolnya yang menghina pegawai disabilitas, Grab Indonesia langsung ambil tindakan.

Director of Digital and Sustainability, Grab Indonesia Rivana Mezaya mengkonfirmasi pengemudi ojol yang ada dalam unggahan tersebut merupakan salah satu mitra kerja Grab.

Rivana mengatakan, peristiwa itu direkam pada Selasa (27/8/2024) di sebuah kedai kopi atau coffee shop. 

"Sehubungan dengan video yang beredar di media sosial, kami turut prihatin atas kejadian yang dialami oleh salah satu karyawan disabilitas di coffee shop terkait," ujar Rivana Sabtu (31/8/2024) kepada Kompas.com (grup suryamalang).

Pihaknya mengaku pada 29 Agustus 2024 telah bertemu langsung dengan pemilik coffee shop untuk menindaklanjuti kejadian tersebut. 

Rivana menyebutkan, pihak Grab masih melakukan penyelidikan terkait kejadian seperti dalam video tersebut. 

Apabila driver ojol tersebut terbukti bersalah, maka pihak Grab akan memutus kerja sama mereka.

Pihaknya juga memastikan, Grab tidak akan menoleransi diskriminasi dalam bentuk apa pun.

Selain itu, Grab juga akan mengambil langkah tegas sesuai kode etik dan peraturan perundangan yang berlaku untuk menindak setiap pelanggaran yang dilakukan.

 "Kami tengah melakukan investigasi internal lebih lanjut, dan akan langsung memutus kemitraan mitra pengemudi terkait jika terbukti bersalah," tegas Grab. 








SUMBERhttps://suryamalang.tribunnews.com/2024/09/02/mulut-jahat-driver-ojol-hina-pegawai-tuli-gak-usah-diberi-kerjaan-viral-grab-langsung-turun-tangan?page=2

Mulut Jahat Driver Ojol Hina Pegawai Tuli Gak Usah Diberi Kerjaan Viral, Grab Langsung Turun Tangan Mulut Jahat Driver Ojol Hina Pegawai Tuli Gak Usah Diberi Kerjaan Viral, Grab Langsung Turun Tangan Reviewed by wongpasar grosir on September 03, 2024 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.