Viral Mobil Plat Merah Terobos Jalan Cor Basah, Pekerja Ngomel Diabaikan Ternyata Milik Kepala Dinas

https://suryamalang.tribunnews.com/2023/08/10/viral-mobil-plat-merah-terobos-jalan-cor-basah-pekerja-ngomel-diabaikan-ternyata-milik-kepala-dinas

 


SURYAMALANG.COM, - Video mobil plat merah terobos jalan cor basah baru-baru ini beredar viral di media sosial. 

Kendati para pekerja tampak ngomel, namun pengendara mobil plat merah itu terus melaju sampai jalanan jadi rusak. 

Ternyata mobil plat merah itu milik Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan. 

Potongan video saat mobil plat merah itu melintas diunggah akun Instagram @palembanginformasii pada Rabu, (9/8/23).

Narasi dalam video menyebut mobil jenis Toyota Innova hitam dengan plat nomor BG 44 HZ melintas di jalan kawasan Purwodadai Kabupaten, Musi Rawas, Sumatera Selatan.

Akibat kejadian tersebut, jalan yang baru saja dicor oleh pekerja kembali rusak.

"Mobil plat merah, masuk dak katek izin segala macam," kata seorang pekerja dalam video tersebut sembari merekam kejadian.

“Tengok bos hancur bos, makso (maksa),” imbuhnya lagi. 




https://suryamalang.tribunnews.com/2023/08/10/viral-mobil-plat-merah-terobos-jalan-cor-basah-pekerja-ngomel-diabaikan-ternyata-milik-kepala-dinas
Viral Mobil Plat Merah Terobos Jalan Cor Basah, Pekerja Ngomel Diabaikan Ternyata Milik Kepala Dinas Viral Mobil Plat Merah Terobos Jalan Cor Basah, Pekerja Ngomel Diabaikan Ternyata Milik Kepala Dinas Reviewed by wongpasar grosir on August 11, 2023 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.