Pabrik Gudang Garam Kebakaran Semalam, Manajemen Angkat Bicara

Ilustrasi kebakaran. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com




jatim.jpnn.com, KEDIRI - Pabrik rokok PT Gudang Garam, Tbk kebakaran pada Senin (7/11) tengah malam hingga Selasa (8/11) dini hari. Tiga unit pemadam kebakaran pun dikerahkan Satpol PP Kota Kediri.

"Kami menerjunkan tiga unit damkar. Itu bagian dari kewajiban dan penanganan kami sehingga kami back up dari personel damkar," kata Kasatpol PP Kota Kediri Eko Lukmono. Kebakaran pabrik salah satu produsen rokok terbesar di Indonesia itu viral di media sosial.

Dalam video yang beredar, api tampak cukup besar dengan disertai asap pekat yang menjulang tinggi. Selain itu, terdengar pula ledakan dari dalam area pabrik sekitar tiga kali. Manajemen PT Gudang Garam Kediri dalam rilis mereka menjelaskan bahwa kebakaran gudang di unit 12 itu tidak mempengaruhi aktivitas operasional pabrik.

Lokasi kebakaran disebut merupakan tempat penyimpanan barang penunjang (barang nonproduksi) yang tidak mempengaruhi kegiatan produksi rokok. "Kebakaran tidak menimbulkan dampak apa pun terhadap kegiatan operasional pabrik karena lokasinya adalah area penyimpanan barang penunjang yang tidak berkaitan dengan kegiatan produksi," tulis rilis itu.

Saat ini, kebakaran sudah berhasil dipadamkan oleh Unit Pemadam Kebakaran PT Gudang Garam Tbk dengan dibantu jajaran PMK Pemkot Kediri dan Polres Kediri Kota.

Dalam musibah kebakaran tersebut, manajemen dari PT Gudang Garam, Tbk, Kediri juga memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dan luka. (antara/faz/jpnn)

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis








Pabrik Gudang Garam Kebakaran Semalam, Manajemen Angkat Bicara Pabrik Gudang Garam Kebakaran Semalam, Manajemen Angkat Bicara Reviewed by wongpasar grosir on November 08, 2022 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.