Dikenal Tajir Melintir, Penampakan Rumah Irwan Mussry di Amerika Jauh dari Mewah, Maia: Masa Kecil

 

TRIBUNJATIM.COM - Irwan Mussry ternyata memiliki rumah masa kecil di Amerika Serikat.

Siapa sangka, rumah Irwan Mussry di Amerika itu tidak semewah huniannya di Indonesia.

Penampakan rumah Irwan Mussry di Amerika dibocorkan oleh Maia Estianty.

Artis Maia Estianty menemani suaminya pergi ke Amerika Serikat untuk berlibur akhir tahun.

Maia pun menyempatkan merekam kondisi rumah Irwan Mussry.

Dalam kesempatan itu, Maia Estianty menyebut rumah Irwan Mussry tersebut adalah rumah masa kecil sang suami.

Namun mengejutkan, ternyata bentuk hunian yang dipenuhi pohon itu ternyata justru sangat sederhana.

Jauh dari kata mewah, bahkan ukuran rumahnya lebih kecil dari rumah tetangga sampingnya.

Bagaimana penampilan rumah Irwan Mussry?

Rumah Irwan Mussry di AS ternyata jauh dari kata mewah meski kini jadi CEO Toko Jam Internasional tajir.

Intip kondisi rumah Irwan Mussry di AS yang selama ini jarang tersorot.

Seperti diketahui, Irwan Mussry resmi menikahi Maia Estianty pada 29 Oktober 2018 lalu di Tokyo, Jepang.

Rumah tangga keduanya selama ini tampak adem ayem dan jauh dari gosip miring.

Sosok suami Maia Estianty juga dikenal dengan profesi mentereng.

Maia Estianty semenjak dinikahi oleh Irwan Mussry juga tak pernah sepi dari pemberitaan soal pundi-pundi uangnya yang melimpah.

Bahkan, banyak sorotan dari netizen membandingkan kehidupan Maia Estianty saat masih jadi istri Ahmad Dhani dulu dengan saat ini.

Dikenal tajir melintir di Indonesia, Irwan Mussry ternyata biasa tinggal bergaya hidup sederhana.

Sangat terlihat dari rumah Irwan Mussry di Amerika Serikat itu.

Seperti dipantau Tribun Jatim dari YouTube Maia Al El Dul TV via Grid.ID, (9/1/2024).

Maia Estianty kini beberkan sifat asli Irwan Mussry yang mungkin sebelumnya jarang atau belum pernah dibahas. (instagram/maiaestiantyreal)

Saat ini, Irwan Mussry menjabat sebagai CEO dan Presiden Direktur perusahaan yang dikenal sebagai PT Timerindo Perkasa International (TPI/Time International).

Awalnya, perusahaan ini fokus pada bisnis jam tangan mewah merek Rolex.

Setelah melewati tiga dekade, Irwan Mussry berhasil menjalin kemitraan dengan berbagai merek fashion ternama dunia, seperti Chanel, Gucci, Fossil, Tory Burch, Diesel, Berluti, Innisfree, Laneige, dan sebagainya.

Baru-baru ini, kondisi rumah Irwan Mussry di AS mendadak jadi sorotan.

Dalam unggahannya, Maia Estianty membagikan momen saat liburan di Los Angeles.

Ibu tiga orang anak itu ternyata merayakan tahun baru bersama sang suami di Los Angeles.

Saat berada di Los Angeles, Maia Estianty menunjukkan rumah Irwan Mussry.

Ia bersama sang suami tampak melewati rumah Irwan Mussry di AS.

"Nah ini rumah mas Irwan," ujar Maia Estianty sembari menunjukkan rumah sang suami di AS.

"Ini mas Irwan sebenarnya mau nunjukkin rumah masa kecilnya," sambungnya.

Rumah kecil Irwan Mussry di Amerika Serikat (YouTube)

Kondisi rumah Irwan Mussry di AS apabila dilihat dari depan tampak jauh dari kata mewah.

Meski jauh dari kata mewah, rumah suami Maia Estianty tampak begitu adem.

Bagaimana tidak, rumah Irwan Mussry di AS ditumbuhi banyak pepohonan sehingga tampak asri.

Rumah Irwan Mussry tampak begitu kecil jika dibandingkan dengan hunian sebelahnya.

Selain tampak asri, rumah Irwan Mussry di AS juga terlihat nyaman.

Rumah Irwan Mussry di Amerika Serikat (YouTube)

Belakangan, kekayaan Irwan Mussry menjadi perbincangan.

Mengutip Tribun Wiki, Irwan Mussry mewarisi kepiawaian berbisinis dari sang ayah yang juga merupakan pebisnis di bidang otomotif.

Kendati demikian, Irwan Mussry juga pernah terjun di dunia olahraga ketika menjadi pembalap World Champion Race di era tahun 80-an.

Hingga pada 2019 lalu, Irwan pun sempat dijadikan tamu di ajang balap Formula 1 di Singapura.

Selain sebagai pebisnis, Irwan Mussry juga dikenal publik sebagai suami dari penyanyi Maia Estianty.

Sebelum menikahi Maia, Irwan pernah membina rumah tangga dengan anak dari pengusaha Sudwikatmono bernama Tri Hanurita Sudwikatmono.

Pasca-cerai, Irwan juga sempat menjalin kisah asmara dengan aktris Desy Ratnasari selama delapan tahun.

Namun, hubungan keduanya tak lantas bersemi sampai pelaminan.

Lalu pada akhirnya, Irwan dekat Maia hingga memutuskan menikah pada 29 Oktober 2018 di Jepang.

Trik Irwan Mussry Kembangkan Bisnis Keluarga hingga Terkenal

Arsip Tribunnews.com Network (Tribun Jateng), Irwan Mussry adalah pemilik Time International yang sampai sekarang sudah memiliki 110 toko jam dan tas mewah.

Dilansir dari laman www.timeinternational.co.id, rupanya Time International awalnya dirintis oleh orangtuanya sejak tahun 1960.

Pada 1984, tepat saat usia Irwan Mussry 22 tahun, Irwan Mussry membantu pemasaran toko keluarganya.

Trik marketing Irwan Mussry dengan cara bekerja sama dengan timepiece dari Gucci.

Berkat kegigihan Irwan Mussry, bisnis jam tangan tersebut berkembang pesat.

Sekarang, Irwan Mussry merupakan generasi kedua yang mengelolanya.

Dilansir dari laman Instagram Dignity Social, hingga saat ini, Irwan Mussry sudah memiliki 110 toko dan 1.200 karyawan.

"Awalnya, Time International merupakan service centre dan juga distributor grosir.

Di tahun 1984, Irwan Mussry mulai bekerja sama dengan timepiece dari Gucci.

Saat ini, Time International telah menjadi rekanan dengan berbagai brand fashion dunia.

Hingga saat ini, beliau memiliki 110 toko di seluruh Indonesia dengan 1.200 tenaga kerja," tulis Dignity Social milik Dita Soedarjo.

Irwan Mussry menduduki posisi sebagai seorang CEO dan Presiden Direktur dari perusahaan yang bernama PT Timerindo Perkasa International (TPI/Time International).

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mendapat jam tangan mewah dari Irwan Mussry. (Youtube Maia AlELDUL)

Perusahaan tersebut awalnya berkonsentrasi dalam bisnis jam tangan mewah Rolex. Namun 30 tahun berlalu, kini Irwan Mussry berhasil menggandeng kerjasama dengan berbagai brand fashion dunia.

Seperti Chanel, Gucci, Fossil, Tory Burch, Diesel, Berluti, Innisfree, Laneige dan sebagainya.

Irwan juga dikenal memiliki hubungan yang baik dengan karyawannya.

"Irwan Mussry membuat perusahaannya sebagai 'The Great Place To Work'. Karena itulsh hubungan dengan pegawainya dekat"

Irwan sudah menjalani profesinya itu selama kurang lebih 30 tahun lamanya.








SUMBERhttps://jatim.tribunnews.com/2024/01/10/dikenal-tajir-melintir-penampakan-rumah-irwan-mussry-di-amerika-jauh-dari-mewah-maia-masa-kecil?page=4


Dikenal Tajir Melintir, Penampakan Rumah Irwan Mussry di Amerika Jauh dari Mewah, Maia: Masa Kecil Dikenal Tajir Melintir, Penampakan Rumah Irwan Mussry di Amerika Jauh dari Mewah, Maia: Masa Kecil Reviewed by wongpasar grosir on January 10, 2024 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.